Idul Adha 1444 Hijriah diperkirakan akan dirayakan seluruh umat Muslim pada 29 Juni 2023. Bagi umat Muslim yang mampu dan telah memenuhi syarat sangat dianjurkan untuk berqurban.

Mulai tahun ini Ayobantu bisa memfasilitasi Teman Peduli yang ingin berqurban dengan mudah. Kamu tinggal pesan qurbannya secara online dan hewan qurbanmu siap disalurkan untuk saudara yang membutuhkan.

Ayobantu menyediakan pilihan hewan qurban berkualitas dengan harga terjangkau. Hewan qurban yang disediakan juga teruji bebas dari virus PMK dan proses qurban juga dilakukan oleh profesional sesuai syariat Islam.Cara Berqurban di Ayobantu:

  • Pilih jenis hewan qurban yang kamu inginkan;

  • Selanjutnya  akan keluar jenis hewan yang kamu pilih lengkap beserta harganya, lalu pilih Metode Pembayaran“;
  • Lalu lengkapi data untuk pengiriman laporan qurban (Qurban atas nama, Nama Lengkap, Nomor Whatsapp);
  • Klik Bayar Qurban;

  • Kemudian akan muncul pop up Konfirmasi dan niat qurban, bacalah niat tersebut agar ibadah qurbanmu berkah dan diterima oleh Allah;
  • Klik Ya, Bayar dan setelah itu akan muncul kode pembayaran;

  • Selesaikan pembayaran;

Sebagai informasi setelah qurbanmu dibayarkan, kamu akan mendapatkan notifikasi konfirmasi dari Ayobantu via WhatsApp setelah pembayaran qurbanmu terverifikasi.

Sebagai bentuk transparansi, Ayobantu juga akan mengirimkan laporan qurban lengkap beserta foto dokumentasi sembelihan hewan qurbanmu melalui email paling lambat H-30 penyembelihan.

Ibadah qurban cuma setahun sekali, kalau tidak sekarang kapan lagi?

Selain membersihkan harta dan jiwa, kamu juga bisa membahagiakan saudara yang membutuhkan di hari raya Idul Adha.

Tunggu apalagi? Yuk ibadah qurban bersama Ayobantu!

Prosesnya mudah, harganya murah, sesuai syariah!